Senin, 05 Maret 2012

Sosialisasi Listrik Pintar part 1

Dokumentasi sosialisasi migrasi listrik pintar 
untuk rumah dinas TNI
Payakumbuh 30 Januari 2012 :

foto 1. Foto bersama dengan pejabat TNI

foto 2. Undangan sosialisasi Migrasi Listrik Pintar

foto 3.Sambutan Manajer Cabang Payakumbuh

foto 4.Sosialisasi cara memasukkan pulsa stroom ke kWh

 foto 5.Sosialisasi cara memasukkan pulsa stroom ke kWh
 
  foto 6.Sesi tanya jawab

foto 7.Sesi tanya jawab

Dasar hukum migrasi : 
  • Surat Direktur Fasilitas dan Jasa, Direktorat Jendral Kekuatan Pertahanan RI Nomor : B. 2313/09/02/13/DJKUAT tgl 1 November 2011 perihal Penggantian Meter Listrik Pascabayar Menjadi Prabayar.
  • Surat telegram dari KASAD-TNI AD Nomor : ST/2310/2011 tgl 10 November 2011
  • Surat Pangdam I/BB Nomor : B/345/XII/2011 tgl 5 Desember 2011 tentang Penggantian Meteran Listrik Dari Pascabayar Menjadi Prabayar
  • Surat Direktur Perencanaan dan Manajemen Resiko PT PLN (Persero) Kantor Pusat Nomor : 03860/161/DIRPMR/2011 tgl 7 Desember 2011 perihal Persetujuan Penggantian Meter Listrik Dari Pascabayar Menjadi Prabayar
  • Surat Manajer Bidang Niaga & Pelayanan Pelanggan PT PLN (Persero)  Wilayah Sumatera Barat Nomor 168/161/MBN/2011 tgl 29 Desember 2011 perihal Persetujuan Penggantian Meter Listrik dari Pascabayar menjadi Prabayar

NAIK DAYA GRATIS!!!
Dari 450 VA menjadi 900 /1300 /2200 VA.
Dari 900 VA menjadi 1300/2200 VA.

Berlaku sampai dengan 30 Juni 2012
 


Token???

TOKEN
Token berfungsi untuk menambah sejumlah kwh dan melakukan perubahan/setting pada meter prabayar.

Token terdiri dari kombinasi angka yang sudah dienkripsi sebanyak 20 digit dan unique, contoh : 2291 2591 5318 8720 3572

Token dibuat sesuai Standard Transfer Spesification (STS) technology keypad , satu-satunya  standar internasional untuk mentransfer kredit energi listrik.

Token dibuat oleh security module yang sudah terdaftar di lembaga STS yang beralamat di Durban – Afrika Selatan – website  http://www.sts.org.za.

NILAI TOKEN?
Nilai token terdiri dari unsur Nomor Meter, SGC (Supply Group Code), Tarif Index dan sejumlah kWh.

Pilihan Nilai Token tertentu (Rp.20.000, Rp.50.000, Rp.100.000, Rp.250.000, Rp.500.000, Rp.1.000.000).

Pilihan token bebas / Flexible (Rp. 20.000 s/d Rp.1.000.000)

DIMANA BELI TOKEN?
  • Bank Bukopin, Mandiri, BNI (Syariah & Konvensional)
        ATM 
        SMS Banking
        Internet Banking
        Teller
  • Payment Point
  • Kantor POS Indonesia

Apa itu Listrik Pintar?

Listrik Pintar
adalah Produk layanan pemakaian tenaga listrik yang menggunakan meter elektronik prabayar dengan cara pembayaran dimuka.

Meter Prabayar (MPB)
adalah meter energi listrik yang dipergunakan untuk mengukur energi listrik (kWh) yang dikonsumsi oleh pelanggan yang berfungsi setelah pelanggan memasukkan sejumlah stroom tertentu ke dalamnya.

Keuntungan Listrik Pintar :
Praktis dan Nyaman
  • Pelanggan bisa membeli TOKEN (isi ulang energi listrik) di payment point dan ATM dengan jaringan yang luas.
  • Pelanggan tidak perlu repot membukakan pintu rumah karena tidak akan didatangi petugas pencatat meter.
  • Tidak akan ada kesalahan pencatatan meter.
  • Tidak ada istilah menunggak, sehingga tidak akan didatangi petugas penagihan.
  • Privasi pelanggan tidak terganggu.
Cara Mudah Berhemat :
  • Pelanggan dengan mudah dapat memantau pemakaian listriknya setiap saat.
  • Pelanggan dapat mendisiplinkan diri sendiri untuk menggunakan listrik sesuai anggaran belanja.
  • Pelanggan dengan mudah dapat mengendalikan pemakaian dan biaya listriknya sehingga terhindar dari pemborosan.

Logo Listrik Pintar

Brandmark Listrik Pintar menceritakan konsep ‘Pintar’ itu sendiri melalui simbolisasi bentuk power outlet yang menyerupai bentuk wajah dengan tegangan listrik diatas kepalanya. Tampilan ikon secara keseluruhan mempresentasikan kesan yang mudah dijangkau, penuh kemudahan, dan kepercayaan. Tulisan ‘Listrik pin’ yang dihighlight dari keseluruhan kata ‘Listrik Pintar’ memberikan penekanan lebih pada mekanisme programnya sendiri yang harus memasukkan nomor serial atau pin untuk melakukan proses pengisian ulang. Gaya tipografi menyimbolkan dinamisme, modern, dan bersahabat, sementara warna biru mendukung tampilan yang profesional dan memiliki asosiasi dengan warna listrik itu sendiri.